Pages

Rabu, 01 Juli 2015

LOMBOK

Lombok adalah pulau yang merupakan bagian dari Nusa Tenggara Barat (NTB) yang terpisahkan oleh Selat Lombok dari Bali di bagian barat dan Selat Alas di sebelah timur dari Sumbawa. Pulau Lombok terdiri atas 4 Kabupaten dan 1 Kota, yaitu ; Kota Mataram, Kab. Lombok Timur, Kab. Lombok Utara, Kab. Lombok Barat dan Kab. Lombok Tengah.


I. Budaya
 Di Lombok sendiri terdapat banyak sekali kebudayaan yang beragam, contohnya: Gendang Beleq. Gendang Beleq merupakan alat musik tradisional yang dimainkan secara berkelompok. Gendang Beleq berasal dari Suku Sasak, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Aasal kata Gendang berasal dari bunyi gendang itu sendiri yaitu, deng dan dung. Beleq berasal dari bahasa Sasak yang artinya besar. Jadi, Gendang Beleq artinya gendang besar.
sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Gendang_beleq

II. Makanan
Pelecing Kangkung merupakan salah satu makanan khas dari Lombok. Pelecing  terdiri dari kangkung yang direbus dan disajikan dalam keadaan dingin dan segar dengan sambal tomat, yang dibuat dari cabai rawit , garam, terasi dan tomat, dan kadangkala diberi tetesan jeruk limau.
sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Plecing_kangkung


III. Ciri Khas
Nyongkolan adalah sebuah kegiatan adat yang menyertai rangkaian acara dalam prosesi perkawinan pada suku sasak di Lombok, Nusa Tenggara Barat. kegiatan ini berupa arak-arakan kedua mempelai dari rumah mempelai pria ke rumah mempelai wanita, dengan diiringi keluarga dan kerabat mempelai pria, memakai baju adat, serta rombongan musik yang bisa gamelan atau kelompok penabuh rebana, atau disertai Gendang Beleq pada kalangan bangsawan. Dalam pelaksanaannya, karena faktor jarak, maka prosesi ini tidak dilakukan secara harfiah, tetapi biasanya rombongan mulai berjalan dari jarak 1-0,5 km dari rumah mempelai wanita.
sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Nyongkolan



0 komentar:

Posting Komentar